>

tunggu sampai loading selesai

10 Makanan yang Mengandung Omega-3

10 makanan yang mengandung omega-3 | Untuk meningkatkan kecerdasan otak anda membutuhkan nutrisi bagi otak seperti asam lemak omega-3. Orang memang biasa menganal jika omega-3 bermanfaat untuk mencerdaskan otak, tapi sebenarnya manfaat omega-3 tidak berhenti sampai di situ saja. Penelitian telah menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat membantu mengurangi resiko penyakit jantung dengan mengurangi resiko detak jantung yang tidak normal, sehingga dapat memperkecil resiko kematian mendadak akibat serangan jantung. Fungsi lain dari omega-3 yaitu mampu memperlambat pertumbuhan plak di arteri dan menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL dalam darah.

10 makanan yang mengandung omega-3

10 makanan yang mengandung omega-3


1. Ikan salmon | Makanan mengandung Omega-3

Ikan salmon masuk dalam daftar makanan yang dapat meningkatkan kecerdasan otak karena mengandung tinggi asam lemak omega-3. Ikan yang satu ini memang terkenal karena dipercaya dapat meningkatkan kecerdasan otak, terutama bagi anak-anak. Satu porsi ikan salmon mengandung sekitar 1.700 mg ini merupakan yang terbanyak dari semua jenis ikan yang berhasil diketahui manusia.

2. Telur | Makanan mengandung Omega-3

Selain dari ikan salmon Omega 3 juga bisa anda temukan dari telur. Berbeda dengan ikan salmon yang memiliki harga cukup mahal telur lebih murah dan pastinya mudah didapat. 1 butir Telur mengandung sekitar 60-150 mg omega-3, jumlah ini sebenarnya relatif sedikit akan tetapi bisa anda jadikan sebagai tambahan sumber omega-3 yang murah. Lebih lengkap anda bisa membaca 7 manfaat telur bagi kesehatan.

3. Jenis kacang-kacangan | Makanan mengandung Omega-3

Beberapa jenis kacang seperti Almond, kenari, kacang mete dan kemiri merupakan sumber yang sangat baik dari asam lemak omega-3. Bahkan, ¼ cangkir kacang kenari mengandung 2,3 gram omega-3, jumlah tersebut akan memenuhi sekitar 91% dari kebutuhan omega-3 harian anda.

4. Ikan sarden | Makanan mengandung Omega-3

Asam lemak omega-3 dapat ditemukan dari jenis ikan yang berminyak seperti ikan salmon dan juga sarden. Meskipun kandungan omega-3 dalam ikan sarden tidak sebanyak yang dimiliki ikan salmon Tapi ikan sarden juga merupakan sumber vitamin D. Jadi satu porsi ikan sarden bisa memberikan manfaat yang ganda bagi anda.

5. Ikan tuna | Makanan mengandung Omega-3

Selain mengandung asam lemak omega-3 ikan tuna juga merupakan sumber protein berkualitas tinggi yang akan membantu anda merasa kenyang lebih lama sekaligus membantu pembentukan otot. Pastikan anda mendapatkan ikan tuna yang sehat karena banyak dari jenis ikan yang sudah tercemar oleh bahan kimia.

6. Sayur bayam | Makanan mengandung Omega-3

Sayur yang satu ini memang sudah diketahui banyak orang mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan manusia. Bayam mengandung aneka mineral penting seperti zat besi, kalium, dan ditambah dengan protein dan serat untuk keseimbangan tubuh secara kseluruhan. Tidak banyak orang yang tau jika sayur berdaun hijau ini ternyata juga mengandung omega-3 walaupun tidak dalam jumlah yang besar. Baca juga kandungan nutrisi dan manfaat bayam

7. Minyak Krill | Makanan mengandung Omega-3

Krill adalah sejenis udang kecil yang ditemukan di hampir semua lautan, dan yang paling melimpah adalah lautan antartika. Minyak Krill diperkaya dengan omega-3 dan antioksidan 48 kali lebih tinggi dari minyak ikan. Minyak Krill diketahui juga mengandung astaxanthin, flavonoid yang merupakan jenis antioksidan kuat.

8. Minyak zaitun | Makanan mengandung Omega-3

Minyak zaitun mengandung Asid linoleik yang merupakan  salah satu dari dua keluarga asam lemak esensial. Asid linoleik mengandung Omega 6 dan Omega 3 yang bermanfaat membantu mengurangkan risiko penyakit kardiovaskular seperti jantung dan stroke.

9. Daging sapi | Makanan mengandung Omega-3

Daging sapi bisa menjadi pilihan yang baik bagi anda untuk mendapatkan omega-3. Sapi yang diberi makan rumput memiliki kualitas gizi lebih baik termasuk kandungan asam lemak omega-3 lebih tinggi jika dibandingkan sapi yang diberi makan selain rumput.

10. Susu kambing dan sapi | Makanan mengandung Omega-3

Sapi dan kambing yang diberi makan rumput tidak diberi campuran makanan lain memiliki kandungan asam lemak omega-3 lebih tinggi. Ini juga bisa menjadi pilihan bagi anda yang ingin mengkonsumsi daging sapi tanpa harus khawatir kolesterol anda akan naik.

Posting Komentar